Dinas Komunikasi dan Informatika

Bupati Nelson Melakukan Kunjungan Kerja di Kecamatan Telaga Jaya dan Tilango. Resmikan Infrastruktur Baru

kunjungannya, di Telaga Jaya dan Tilango, Kamis, (25/1/2024).

LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo, menjelaskan bahwa kunjungan kerja yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Gorontalo di setiap kecamatan bertujuan untuk melakukan monitoring dan evaluasi, meresmikan infrastruktur baru, serta mengumpulkan data dari seluruh desa menjelang akhir masa jabatannya.

Dalam kunjungannya, di Telaga Jaya dan Tilango, Kamis, (25/1/2024). Bupati Nelson tampak memberikan semangat kepada masyarakat, aparat kecamatan, dan desa terkait dengan pembangunan.

Ia mendorong semangat kerja dalam menjalankan pemerintahan. Selain itu, ia juga menyampaikan penjelasan terkait semangat pembangunan kepada seluruh komponen masyarakat.

“Kegiatan ini juga menjadi wadah untuk memastikan pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024. Suksesnya pemilu sangat penting untuk menentukan arah pembangunan ke depan,” ungkap Bupati Nelson Pomalingo.

Bupati dua periode ini meminta masyarakat mensukseskan Pemilu dan Pemilihan karena menjadi penentu arah pembangunan kedepan.

Pewarta: Riri Lihawa
Editor: Zulkifli Mile